get app
inews
Aa Text
Read Next : Satlantas Polres Lamongan Menindak Truk dan Kendaraan Terparkir di Jl. Pangsud

Plt. Bupati Lamongan Abdul Rouf Berangkatkan Ratusan ASN dalam Fun Bike HUT KORPRI ke-53

Sabtu, 26 Oktober 2024 | 14:20 WIB
header img
Ratusan aparatur sipil negara (ASN) dari berbagai instansi turut berpartisipasi dalam kegiatan Fun Bike (26/10/2024). Foto : iNewsLamongan.id/dok. Diskominfo

LAMONGAN, iNewsLamongan.id- Rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun ke-53 Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) di Kabupaten Lamongan resmi dimulai dengan kegiatan fun bike atau gowes yang berlangsung di halaman Kantor Pemerintah Kabupaten Lamongan pada Sabtu, 26 Oktober 2024.

Ratusan aparatur sipil negara (ASN) dari berbagai instansi turut berpartisipasi dalam kegiatan ini. Plt. Bupati Lamongan, Abdul Rouf, secara resmi melepas peserta fun bike tersebut sebagai tanda dimulainya rangkaian kegiatan peringatan HUT KORPRI di Kabupaten Lamongan.

"Sebagai pembuka rangkaian kegiatan peringatan HUT KORPRI Ke-53 tahun 2024, hari ini dilaksanakan fun bike atau gowes KORPRI," ujar Abdul Rouf, yang akrab disapa Pak Rouf, dalam sambutannya sebelum pelepasan peserta.

Pak Rouf juga menekankan harapannya agar di usia yang ke-53, KORPRI Kabupaten Lamongan mampu berperan aktif dalam mendukung pembangunan daerah. "KORPRI Kabupaten Lamongan harus menjadi garda terdepan dalam pembangunan di Kabupaten Lamongan," ucapnya. Ia berharap, organisasi ini dapat tampil sebagai teladan dan menjadi contoh dalam penerapan nilai-nilai utama ASN yang dikenal dengan sebutan Ber-AKHLAK, yang meliputi berorientasi pelayanan, akuntabilitas, kompetensi, harmoni, loyalitas, adaptif, dan kolaboratif.

Menurut Pak Rouf, ASN sebagai anggota KORPRI tidak hanya berfungsi dalam melayani masyarakat, tetapi juga memiliki peran penting dalam memperkokoh persatuan dan kesatuan bangsa. "ASN harus hadir untuk memperkokoh persatuan dan jiwa KORP sebagai wadah organisasi tunggal kedinasan," ujarnya.

Dalam konteks ini, ASN diharapkan mampu memperlihatkan eksistensinya sebagai pilar utama dalam pelayanan publik yang profesional dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.

Pak Rouf juga menyoroti tema HUT ke-53 KORPRI tahun ini, "KORPRI Untuk Indonesia", yang membawa pesan penting mengenai peran KORPRI dalam pembangunan nasional. Tema ini mencerminkan harapan agar ASN tidak hanya melayani masyarakat secara optimal, tetapi juga berfungsi sebagai perekat persatuan bangsa dalam mendukung tercapainya pembangunan yang berkelanjutan.

Rangkaian kegiatan HUT KORPRI ke-53 di Kabupaten Lamongan akan diisi dengan berbagai kegiatan lainnya yang bertujuan meningkatkan kekompakan, solidaritas, dan semangat kebersamaan antar anggota KORPRI. Harapannya, kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang perayaan, tetapi juga wadah yang menguatkan semangat pengabdian ASN di Kabupaten Lamongan dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat dan berkontribusi dalam pembangunan daerah.

Editor : Abdul Wakhid

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut