get app
inews
Aa Read Next : BPBD Lamongan Siapkan Sistem Peringatan Dini untuk Hadapi Banjir Musim Hujan

Jelang Debat Publik ke Dua Pilkada Lamongan 2024, Begini Persiapan KPU

Senin, 04 November 2024 | 18:29 WIB
header img
Debat kedua yang akan digelar Kamis, 7 November 2024 di Hotel Haris, Surabaya. Foto : iNewsLamongan.id/ IG KPU Lamongan

LAMONGAN, iNewsLamongan.id - Menjelang debat kedua Pilkada Lamongan 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lamongan dan para pasangan calon (Paslon) tengah mematangkan persiapan. Kedua pasangan calon, yaitu Abdul Ghofur-Firosya Shalati (nomor urut 1) dan Yuhronur Efendi-Dirham Akbar Aksara (nomor urut 2), melakukan persiapan intensif dengan strategi dan pemahaman terhadap isu-isu yang akan diangkat. Para Paslon diharapkan mampu menjawab pertanyaan dengan jelas dan efektif, mengakomodasi aspirasi masyarakat dalam setiap jawaban yang relevan.

Komisioner KPU Lamongan Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan SDM, A. Thoriq Hidayatullah, menjelaskan bahwa pihaknya telah melakukan rapat koordinasi dan teknis dengan tim LO, EO, serta pihak kepolisian. Hal ini dilakukan untuk memastikan acara debat berlangsung lancar dan tertib, mulai dari kedatangan Paslon hingga sesi debat dan kepulangan mereka.

"Selain menyusun jadwal acara, kami juga telah mensosialisasikan tema dan sub tema debat kedua yang akan digelar Kamis, 7 November 2024 di Hotel Haris, Surabaya," ujar Thoriq pada Senin (4/11/2024).

Debat kedua mengusung tema besar "Meningkatkan Pelayanan Publik yang Inovatif, Inklusif, dan Berkeadilan dalam Upaya Menyelesaikan Persoalan Daerah". Tema ini dibagi menjadi lima sub tema, yang mencakup:

1. Tata Kelola yang Efektif dan Efisien Berbasis Manajemen Modern

2. Layanan Publik yang Transparan dan Akuntabel

3. Inovasi Berbasis Teknologi untuk Penyelesaian Masalah Daerah, seperti digitalisasi layanan publik yang menyediakan aplikasi mobile atau portal online yang mudah diakses.

4. Partisipasi Masyarakat, dengan mengikutsertakan masyarakat dalam keputusan melalui forum diskusi, survei, atau aplikasi pengaduan untuk memastikan kebijakan yang diambil sesuai kebutuhan mereka.

5. Peningkatan Integritas dan Pencegahan KKN dengan mengutamakan keterbukaan dan partisipasi publik dalam proses layanan untuk membangun kepercayaan masyarakat.

Setiap Paslon akan diberikan kesempatan untuk memilih dua dari sub tema yang disediakan. Dengan topik ini, diharapkan para kandidat dapat menawarkan solusi yang lebih baik dalam peningkatan layanan publik dan penanganan masalah daerah.

Thoriq menambahkan bahwa rangkaian acara debat akan terbagi dalam enam segmen, seperti pada debat sebelumnya, untuk memberikan struktur yang jelas dan merata bagi kedua Paslon. Diharapkan debat ini dapat memberikan gambaran yang jelas kepada masyarakat terkait visi dan komitmen masing-masing Paslon terhadap pelayanan publik di Lamongan.

Editor : Abdul Wakhid

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut