Sebelumnya, motif pembunuhan Brigadir J sampai saat ini masih menjadi tanda tanya. Hingga kini, polisi tidak menyebutkan motif itu.
Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD mengatakan, kasus pembunuhan Brigadir J bermotif sensitif karena hanya boleh didengar oleh orang-orang dewasa.
"Soal motif kita tunggu karena mungkin sensitif hanya boleh didengar oleh orang dewasa," katanya dalam konferensi persnya, Selasa (9/8/2022).
Sementara itu, Dirtipidum Bareskrim Polri Brigjen Andi Rian Djajadi mengatakan motif pembunuhan yakni lantaran sang istri, Putri Candrawathi, melapor telah mengalami tindakan yang melukai harkat dan martabat.
"Di dalam keterangannya, tersangka FS mengatakan bahwa dirinya menjadi marah dan emosi setelah mendapat laporan dari istrinya PC telah mengalami tindakan yang melukai harkat martabat keluarga yang terjadi di Magelang, yang dilakukan oleh almarhum Yoshua," kata Andi, Kamis (11/8/2022).
Editor : Prayudianto