LAREN, iNewsLamongan.id - Memperingati Hari Penglihatan Sedunia atau World Sight Day, salah satu Rumah Sakit dan klinik mata di Lamongan turun ke jalan dengan kampanye Melihat #LebihJelas. Tahun ini, Hari Penglihatan Sedunia memberi konsen tinggi di kesehatan mata Anak. Pada 2024 ini, tercatat 72 persen peserta didik di Lamongan menderita Keluhan Refraksi.
Hari penglihatan sedunia diperingati setiap Kamis kedua di bulan Oktober. Tahun ini peringatan mengambil konsen tinggi pada kesehatan mata anak. Banyak organisasi dan instansi yang bergerak melakukan kampanye kesehatan mata ini, salah satunya RS dan Klinik Mata KMU Lamongan yang turun ke jalan dengan kampanye melihat #LebihJelas yang dilakukan di di Desa Dateng, Kecamatan Laren.
Kampanye ini disampaikan juga melalui tulisan yang dibawa oleh tenaga medis dan tim dari Klinik Mata KMU Lamongan. Banyak tulisan yang cukup menarik perhatian warga Desa Dateng, seperti “Seharian Main Gadget, Nggak Kasihan Matanya?”, ada juga “Mata Sehat Adalah Investasi, Jaga Penglihatan!”, dan banyak lagi kalimat-kalimat edukasi kesehatan mata menarik lainnya.
Pejalan kaki dan pengendara di sekitar lokasi kampanye ini juga mendapatkan edukasi kesehatan mata dan ajakan untuk melakukan tes mata online di https://melihatlebihjelas.id/ untuk mengetahui kondisi penglihatan awal. Beberapa diantaranya ada yang terkejut dengan hasilnya, ternyata ada yang dalam kondisi baik bahkan ada yang sebaliknya.
Tenaga medis dari RS dan Klinik Mata KMU Lamongan juga membagikan bingkisan, selain mengajak tes kesehatan mata secara online untuk mengetahui kondisi penglihatan terkini. "Jujur jarang periksa, tapi alhamdulillah hasilnya normal. Tetap butuh periksa ke dokter untuk tahu hasil detailnya, tapi ini websitenya membantu banget buat tes kesehatan mandiri," kata salah satu pengguna jalan, Dyah Ayu.
Editor : Abdul Wakhid
Artikel Terkait