LAMONGAN, iNews.id - Sinergitas TNI Bersama BPBD Kab Lamongan dalam mengantisipasi penularan Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) terus di lakukan.
Selain melakukan pengobatan dan pendataan hewan tertular, TNI-AD (Kodim 0812/Lamongan) Dan BPBD Kabupaten Lamongan juga melakukan upaya penyemprotan disinfektan di kandang sapi milik bapak Juri Desa Wonokromo, Kecamatan Tikung, Kabupaten Lamongan.
Seperti halnya yang di lakukan TNI jajaran Kodim 0812 Lamongan, melalui Koramil 0812/04 Tikung, Babinsa Koramil Tikung Serda Riyanto membantu pelaksanaan penyemprotan bersama BPBD Kabupaten Lamongan ini dilakukan sebagai upaya mencegah penyebaran virus Penyakit Kuku Dan Mulut (PMK) pada hewan, Sabtu (18/6/2022).
Dalam penyemprotan ini Danramil 0812/04 Tikung Lettu Inf Taman mengatakan, akan terus melakukan kegiatan ini dan terus kita upaya dalam menekan penyebaran PMK.
"Sinergitas yang sudah terjalin ini akan terus kita lakukan untuk membantu pemerintah dalam penanganan pencegahan PMK dengan melakukan penyemprotan disinfektan di beberapa tempat lokasi berkumpulnya hewan ternak," ujarnya.
Editor : Prayudianto
Artikel Terkait