Operasi Ketertiban Umum, 12 Pramusaji Diamankan dan Belasan Botol Miras Disita Satpol PP Lamongan

Abdul Wakhid
Petugas mengamankan 12 pramusaji serta menyita belasan botol minuman beralkohol berbagai merek.

LAMONGAN,iNewsLamongan.id - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Lamongan kembali menggelar operasi ketertiban umum pada Rabu malam (26/2/2025). Dalam razia yang menyasar lima warung di berbagai lokasi, petugas mengamankan 12 pramusaji serta menyita belasan botol minuman beralkohol berbagai merek.

Kepala Bidang Ketertiban Umum Satpol PP Lamongan, Sutrisno, mengonfirmasi bahwa para pramusaji tersebut diamankan karena mengenakan pakaian yang dianggap tidak sopan dan tidak dapat menunjukkan kartu identitas. "Sebanyak 12 pramusaji kami bawa ke kantor Satpol PP untuk didata lebih lanjut," ujarnya, Kamis (27/2/2025).

Operasi ini menyasar lima warung, yakni dua warung di Desa Lopang, satu warung di Desa Pelang (Kecamatan Kembangbahu), serta dua lainnya yang berlokasi di Terminal dan Pasar Burung Lamongan. Selain mengamankan para pramusaji, petugas juga menyita belasan botol minuman keras sebagai barang bukti.

Menurut Sutrisno, pemilik warung akan dipanggil ke kantor Satpol PP untuk dimintai keterangan dan mempertanggungjawabkan aktivitas usahanya. "Operasi ini dilaksanakan sesuai dengan Peraturan Daerah (Perda) Nomor 04 Tahun 2007 tentang Ketertiban Umum serta Perda Nomor 16 Tahun 2019 tentang Pengawasan dan Pengendalian Peredaran Minuman Beralkohol," jelasnya.

Ia menegaskan bahwa razia semacam ini akan terus dilakukan guna menjaga ketertiban dan menciptakan kondisi yang kondusif, terutama menjelang bulan suci Ramadan. Sutrisno juga mengajak masyarakat untuk turut serta dalam menjaga keamanan dengan melaporkan aktivitas yang dianggap melanggar aturan.

Editor : Abdul Wakhid

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network