get app
inews
Aa Text
Read Next : Dispora Lamongan Matangkan Regulasi Sewa Stadion Surajaya, Kisaran Harga Rp 40 Juta per Laga

Buka Seleksi Terbuka untuk Putra Daerah, Begini Penjelasan Bos Persela

Senin, 05 Mei 2025 | 18:14 WIB
header img
Bos Persela Fariz Julinar Maurisal saat nerdiskusi dengan Aji Santoso. Foto: iNewsLamongan.id/Ist

LAMONGAN,iNewsLamongan.id - Persela Lamongan terus menunjukkan komitmennya dalam mengembangkan potensi talenta lokal. Menyambut kompetisi Liga 2 musim 2025/2026, Laskar Joko Tingkir membuka seleksi terbuka bagi putra daerah Lamongan yang ingin bergabung dan berjuang bersama klub kebanggaan masyarakat Lamongan tersebut.

Seleksi khusus untuk warga Lamongan ini akan digelar pada 23 Mei 2025 di Lapangan Gajah Mada, Lamongan. Calon peserta wajib berstatus sebagai warga Kabupaten Lamongan, yang dibuktikan dengan kepemilikan KTP Lamongan, serta memiliki batas usia maksimal 27 tahun.

Presiden Persela Lamongan, Fariz Julinar Maurisal, menegaskan bahwa seleksi ini merupakan wujud nyata dari komitmen klub dalam memberi ruang dan kesempatan bagi bakat-bakat lokal untuk berkembang di level profesional.

“Persela selalu mendukung dan memberi kesempatan anak-anak muda di Lamongan yang mempunyai bakat untuk menjadi pemain profesional,” ujar Fariz, Senin (5/5/2025).

Fariz juga menyebut bahwa seleksi ini bukan hanya ajang penjaringan pemain, tetapi juga menjadi gerbang emas bagi putra daerah untuk berkontribusi membela Persela sekaligus menapaki jenjang yang lebih tinggi dalam karier sepak bola mereka.

Sebagai pengusaha asli Lamongan, Fariz menekankan pentingnya keterlibatan masyarakat dalam perkembangan klub.

“Persela adalah milik masyarakat Lamongan. Karena itu, kami akan terus melibatkan dan mengembangkan potensi lokal. Saya pribadi juga akan selalu mensuport kegiatan-kegiatan usia muda yang ada di Lamongan,” imbuhnya.

Selain seleksi untuk putra daerah, Persela Lamongan juga akan menggelar seleksi umum untuk pemain dari luar Lamongan pada 24–25 Mei 2025, yang juga akan berlangsung di Lapangan Gajah Mada, Lamongan.

 

Editor : Abdul Wakhid

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut