Angin Puting Beliung Terjang Desa Puter 7 Rumah Rusak 9 Kambing Mati

M Bangkit Al Khuluq
Bangunan kandang kambing yang roboh diterjang angin puting beliung. Foto: iNewsLamongan.id/M. Bangkit Al Khuluq

KEMBANGBAHU, iNewsLamongan.id - Hujan disertai angin kencang melanda Dusun/Desa Puter, Kecamatan Kembangbahu, Kabupaten Lamongan, pada Rabu sore (20/11/2024). Kejadian ini menyebabkan kerusakan pada rumah warga dan kematian sejumlah hewan ternak.

Kepala Desa Puter, Mulyar, melaporkan bahwa bencana tersebut merusak tujuh rumah warga dan menewaskan sembilan kambing. “Angin kencang tadi menyebabkan pohon tumbang, kerusakan tujuh rumah warga, dan untuk korban sementara terdapat sembilan hewan ternak yang mati” ungkapnya.

Kerusakan terbesar dilaporkan terjadi pada atap rumah yang roboh akibat hempasan angin puting beliung. “Kerusakan yang paling banyak akibat puting beliung ini terjadi pada atap rumah yang rusak,” lanjut Mulyar.

Salah satu korban terdampak paling parah adalah Suprayitno, seorang warga Dusun Puter. Kandang ternaknya roboh, mengakibatkan sembilan kambing mati di tempat. “Angin puting beliung tadi merobohkan tembok dan atap, sehingga sembilan kambing mati,” ujarnya.

Suprayitno menceritakan momen mencekam saat bencana terjadi. “Kejadian tadi sekitar pukul 14.00. Biasanya cuma hujan rintik-rintik, tapi tadi tiba-tiba mendadak angin, dan setelah itu terdengar bunyi roboh di rumah bagian belakang,” katanya.

Beruntung, beberapa kambing yang selamat segera diamankan. “Beberapa kambing yang selamat sudah diamankan oleh tetangga yang membantu,” tambah Suprayitno.

Kepala Desa Puter, Mulyar, memperkirakan kerugian akibat kejadian ini mencapai puluhan juta rupiah. “Beberapa kerusakan rumah warga yang parah ditaksir kerugiannya sekitar 30-40 juta rupiah,” pungkasnya.



Editor : Abdul Wakhid

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network