Dukung Ketahanan Pangan, Polres Lamongan Kolaborasi Tabur Benih Ikan dan Penanaman Bibit Jagung

Abdul Wakhid
Kapolres Lamongan AKBP Bobby A. Condroputra melakukan penanaman benih jagung di Tebluru, Kecamatan Solokuro. Foto : iNewsLamongan.id/ dok. Polres Lamongan

SOLOKURO,iNewsLamongan.id - Polres Lamongan bekerja sama dengan Dinas Perikanan dan Perum Perhutani melaksanakan kegiatan tabur benih ikan dan penanaman bibit jagung di wilayah Kabupaten Lamongan. Kegiatan ini berlangsung pada Selasa pagi (12/11) sebagai upaya mendukung program ketahanan pangan nasional dan mewujudkan swasembada pangan di Indonesia.

Acara dimulai di UPT Dinas Perikanan dan Kelautan Budidaya Air Payau Provinsi Jawa Timur, Desa Rejosari, Kecamatan Deket. Rombongan yang dipimpin oleh Kapolres Lamongan AKBP Bobby A. Condroputra, S.H., S.I.K., M.Si., bersama Wakapolres dan jajaran PJU Polres Lamongan menebarkan 1.500 benih ikan di tambak. Benih tersebut terdiri dari 1.000 ikan bandeng dan 500 ikan nila, yang nantinya akan dikelola bersama UPT Perikanan Desa Rejosari.

Selanjutnya, rombongan menuju Desa Tebluru, Kecamatan Solokuro, untuk kegiatan penanaman jagung di lahan tidur seluas 12 hektare milik Perum Perhutani RPH Dadapan. Di lokasi tersebut, dilakukan penandatanganan nota kerja sama antara Polres Lamongan, Perhutani KPH Tuban, dan Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) Desa Tebluru.

Sebagai bagian dari inisiatif ini, sarana pendukung pertanian berupa 30 kg bibit jagung, empat alat semprot hama, dan 15 cangkul diserahkan kepada pihak terkait. Acara dilanjutkan dengan penanaman bibit jagung secara bersama-sama dan diakhiri dengan sesi foto serta ramah tamah.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kepala UPT Dinas Perikanan, Forkopimcam Kecamatan Deket, Kepala Desa Rejosari beserta Babinsa dan Bhabinkamtibmas, Wakil ADM KPH Perhutani Tuban, Forkopimcam Solokuro, UPT Dinas Pertanian Kecamatan Solokuro, serta ibu-ibu PKK Desa Tebluru.

“Kegiatan ini diharapkan dapat mendukung ketahanan pangan daerah dan memberi manfaat bagi masyarakat setempat, memperkuat semangat kebersamaan antara instansi pemerintah, aparat keamanan, dan masyarakat dalam mewujudkan swasembada pangan,” ujar Kapolres Lamongan AKBP Bobby A. Condroputra.

Editor : Abdul Wakhid

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network