PAN Masuk Kabinet, PPP Ingatkan Jangan Lagi Bersuara Bak Oposisi

Pipit Wibawanto
Waketum PPP Arsul Sani. (Foto : MPI)

JAKARTA, Lamongan.iNews.id - Wakil Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Arsul Sani mengingatkan Partai Amanat Nasional (PAN) untuk menjaga sikap dalam berpolitik.

Hal ini menyusul masuknya PAN ke kabinet pemerintahan Joko Widodo-Ma'ruf Amin. "Nah, sekarang secara formal, koalisi itu bertambah satu anggota. Nah, kita berharap PAN ini bisa kemudian menyesuaikan diri," kata Arsul, Kamis (16/6/2022).

Arsul berharap PAN dapat menyesuaikan diri. Artinya, kata dia, jangan sampai ada satu atau dua politikus PAN yang bersikap seperti oposisi. "Misalnya, partainya ada di sini (di dalam koalisi pemerintah), terus ada satu, dua, tiga politisinya yang kemudian bersuara seperti oposisi, gitu lho. Ndak bisa kita," ujarnya.



"Bukan, sekali lagi, tidak boleh kritis. Tapi berseberangan itu saya kira tidak pas. Nah, ini sangat penting," ucap dia.

Dia mengingatkan, sikap berseberangan seperti itu sebaiknya dihindari untuk menjaga kondusivitas di dalam parpol koalisi pendukung pemerintah

"Supaya apa? Supaya ada kondusivitas. Supaya tidak ada, katakanlah saling kritik mengkritik atau bahkan serang menyerang di antara sesama anggota partai koalisi," pungkasnya.


 

Editor : Prayudianto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network