BANDUNG -iNewsLamongan.id- Persib Bandung sejauh ini belum bisa dilatih oleh Luis Milla meski juru taktik asal Spanyol tersebut sudah resmi menandatangani kontrak dengan tim berjuluk Pangeran Biru tersebut. Alasannya karena pelatih berpaspor Spanyol itu harus menyelesaikan urusan Kartu Izin Tinggal Terbatas (KITAS) untuk bisa melatih langsung Persib Bandung.
Usai dikalahkan Bali United pada pekan keenam Liga 1 2022-2023, Persib langsung menjalani partai uji coba. Sesi latihan yang berlangsung pada Rabu (24/8/2022) diisi dengan laga uji coba menghadapi Persib U-20.
persib
Pelatih sementara Persib, Budiman Yunus, mengatakan bahwa laga uji coba tersebut bertujuan untuk menyamakan kondisi para pemain cadangan dan pemain yang tampil penuh di laga melawan Bali United. Budiman ingin para pemain yang minim menit bermain tetap terjaga kondisi fisiknya.
“Yang pertama yang main kemarin pengembalian kondisi. Yang tidak main kita ada game melawan U-20 agar kondisi fisiknya sama jaga kebugaran,” kata Budiman dikutip laman resmi PT Liga Indonesia Baru (PT LIB), Rabu (24/8/2022).
Menariknya, sang pelatih anyar, Luis Milla masih belum menampakkan batang hidungnya. Eks pelatih Timnas Indonesia itu ternyata masih harus mengurus Kartu Izin Tinggal Terbatas (KITAS).
Budiman sendiri masih belum tahu kapan Milla mulai membesut tim Persib. Dirinya mengaku belum mendapat kabar terkait hal tersebut.
persib
"Sementara belum ada (kabar), belum ada komunikasi karena memang belum bergabung," tambahnya.
Tentu suporter berharap urusan KITAS mampu diselesaikan dengan cepat agar Milla bisa dengan segera melatih Persib. Apalagi pada laga pekan ketujuh Liga 1 2022-2023, Persib akan melawan PSM Makassar di Stadion Gelora BJ Habibie, pada Senin 29 Agustus 2022.
Editor : Prayudianto