Suasana Haru Warnai Peringatan Hari Kartini di SDN Banyubang Lamongan, Siswa Beri Kado untuk Ibu

Atmo
Fashion show ibu dan anak di Sekolah Dasar Negeri Banyubang Kecamatan Solokuro. Foto: iNewsLamongan.id/Ist

SOLOKURO, iNewsLamongan.id- Peringatan Hari Kartini di Sekolah Dasar Negeri (SDN) Banyubang, Kecamatan Solokuro, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur, berlangsung penuh haru. Tangis bahagia para siswa dan orang tua pecah saat para murid memberikan kado spesial kepada ibu mereka sebagai bentuk penghargaan atas peran dan perjuangan sebagai Kartini masa kini.

Momen emosional ini menjadi puncak kegiatan peringatan Hari Kartini yang digelar pada Senin (21/4/2025) pagi. Suasana penuh haru tak dapat dibendung, ketika para siswa satu per satu menghampiri ibu mereka dan menyerahkan hadiah sebagai simbol cinta dan terima kasih karena telah membesarkan dan mendidik mereka hingga seperti sekarang.

Tak hanya momen haru, peringatan Hari Kartini juga diwarnai dengan kemeriahan lomba fashion show ibu dan anak yang digelar di halaman sekolah. Acara ini diikuti oleh puluhan siswa, guru, dan orang tua murid dengan penuh antusias. Para peserta tampak percaya diri berjalan di atas karpet merah, mengenakan busana kebaya dan pakaian adat yang menggambarkan keanekaragaman budaya Indonesia.

Salah satu wali murid, Anita Hakim, mengaku tak kuasa menahan tangis saat menerima kado dari sang anak. Ia teringat perjuangan ibunya sendiri yang begitu berat dalam membesarkan anak-anaknya. "Saya menangis karena teringat perjuangan ibu saya dulu. Sama halnya seperti perjuangan Raden Ajeng Kartini yang membuka jalan bagi perempuan untuk bisa setara dengan laki-laki," tuturnya dengan mata berkaca-kaca.

Sementara itu, Kepala SDN Banyubang, Harjito, menjelaskan bahwa kegiatan ini tidak hanya sekadar memperingati jasa Raden Ajeng Kartini, tetapi juga sebagai momentum untuk menanamkan nilai-nilai perjuangan, kesetaraan, dan keadilan kepada para siswa sejak dini.

“Setiap tahun kami berusaha menghadirkan kegiatan yang berbeda. Tahun ini, kami adakan lomba fashion show ibu dan anak. Alhamdulillah respon dari orang tua dan siswa sangat positif,” ujar Harjito.

Ia berharap kegiatan ini bisa menjadi inspirasi bagi generasi muda, khususnya siswa-siswi SDN Banyubang, untuk terus mengenang perjuangan Raden Ajeng Kartini dan menghargai jasa para pahlawan yang telah memperjuangkan hak-hak perempuan serta kemajuan bangsa.

Editor : Abdul Wakhid

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network