Kasi Pengembangan Usaha Ekonomi Desa Dinas Pemberdaya Masyarakat Desa Lamongan Bobby Pudiantom menyampaikan, seluruh Bumdes di Kecamatan Paciran aktif dalam melakukan manajemen perekonomian desa.
"Bumdes di Paciran aktif sekali dalam memanajemen daerahnya itu terbukti dengan kondisi daerah disana yang mayoritas menjadi desa mandiri. Paciran juga aktif mengikuti studi banding yang kita adakan setiap bulannya," ujarnya.
Potensi Kecamatan Paciran menjadi faktor terpilihnya sebagai kecamatan dengan jumlah desa mandiri terbanyak di Kabupaten Lamongan, terdiri dari 14 desa pada tahun 2021. Dengan artian Kecamatan Paciran telah mampu menggairahkan kembali kehidupan perekonomian desa melalui program yang secara taktis dan strategis dapat dikembangkan dengan basis potensi dan sumberdaya desa.
Pemkab Lamongan memberikan dukungan penuh atas komitmen yang dibuat Kecamatan Paciran untuk mensejahterakan daerahnya. Dibuktikan dengan disusulnya festival sego muduk dan karnaval batik khas Paciran pada kesempatan yang akan datang.
Editor : Prayudianto